duniafinansial.com — Jualan online tanpa modal saat ini bisa dilakukan oleh siapa saja. Yang penting untuk diketahui adalah apa saja aplikasi jualan online tanpa modal.
Dengan adanya aplikasi ini, kamu pun tidak perlu lagi khawatir dengan modal yang besar. Saat ini juga sudah banyak aplikasi yang menawarkan kesempatan untuk jualan online tanpa modal.
Jika menggunakan aplikasi ini maka biasanya kamu akan berperan sebagai pelaku reseller maupun dropship. Hal ini tentu sangat gampang sekali untuk dijalankan.
Nah, berikut ini ulasan selengkapnya terkait rekomendasi aplikasi jualan online tanpa modal yang bisa kamu coba.
Aplikasi Jualan Online tanpa Modal
Di bawah ini adalah daftar 10 aplikasi untuk berjualan secara online tanpa modal yang direkomendasikan untukmu.
1. Chosee
Pertama adalah Chosee sebagai aplikasi jualan daring tanpa modal yang sangat direkomendasikan. Lewat aplikasi ini, kamu bisa menjual kapan dan di mana saja.
Produk yang ada di aplikasi ini juga bisa kamu jual secara gratis. Sebagai contoh, jika harga baju di aplikasi ini sebesar Rp40.000 maka kamu dapat menjualnya pada harga Rp65.000 sehingga kamu akan memperoleh keuntungan hingga Rp25.000.
2. RateS
Ingin coba jualan daring tanpa modal yang anti ribet? Kamu bisa mencoba aplikasi RateS. Di sini, kamu akan menjadi dropshipper untuk beragam jenis barang kebutuhan sehari-hari.
Kamu bisa menjual apa saja di RateS, baik itu item digital, pembayaran pulsa dan paket data, pakaian, makanan, perabotan rumah tangga, sepatu, hingga mainan. Berikut ini fitur-fitur yang ditawarkannya:
- Dropship: bisa mengirim paket langsung ke alamat pembeli
- Toko Sosial: bisa membuat situs website sendiri untuk platform kamu
- Share: bisa membagikan unggahan terbaru terkait katalog produk ke media sosial
- Kategori: bisa memilih item paling best seller yang dapat dijual lagi
3. ContactinBio
Selanjutnya di daftar ini ada aplikasi ContactinBio yang mengusung konsep mirip dengan Linktree. Di sini, pengguna tinggal menempelkan link di media sosial, lalu silakan menunggu hingga calon konsumen mengklik link tersebut.
Nantinya, akan muncul beberapa link lainnya yang akan otomatis masuk ke tempat kamu berjualan jika ada yang mengklik link ContactinBio tadi.
Keunggulan dari aplikasi ini adalah dapat mengirimkan pesan di akun ContactinBio itu sendiri sehingga tidak ada email maupun WhatsApp dengan pesan spam yang akan mengganggu kamu.
Di samping itu, para admin pun dapat mengelola media sosial kamu untuk memilih pesan yang terlebih dahulu akan dibalas.
4. Rezeki Apps
Rezeki Apps adalah sebuah aplikasi yang bisa membuat kamu menjadi reseller maupun dropshipper.
Di samping itu, juga tersedia modul-modul bisnis dan kelas dengan pengajar profesional di bidangnya pada aplikasi ini.
Di lain sisi, tim Rezeki Apps yang akan menangani produk dan pengirimannya sehingga kamu pun akan terbantu.
5. Everlink
Mengusung konsep link, Everlink memungkinkan kamu untuk menyisipkan link di berbagai situs, baik di media sosial maupun pada video (seperti Youtube).
Kelebihannya terletak pada editor “What You See Is What You Get” yang membuat aplikasi ini sangat cocok untuk memasarkan produk tanpa terlihat seperti sedang beriklan.
6. Bandros
Sebagai platform khusus bagi dropship, Bandros dirancang untuk mendorong para supplier lokal untuk terus berkembang dengan cara menghasilkan barang yang siap dijual.
Meski tidak memiliki website toko online, Bandros kerap memberikan penghargaan untuk para pengguna yang telah bergabung.
Adapun Bandros unggul dengan adanya fitur tracking order untuk mengecek status pesanan, SMS resi secara otomatis, tersedia poin dan hadiah yang dapat meningkatkan penjualan, hingga trik marketing yang lengkap.
7. Google Bisnis
Aplikasi jualan online selanjutnya adalah Google Bisnis. Dengan aplikasi dari Google ini, kamu bisa memasarkan produk dan akan menjangkau calon pembeli dari dalam dan luar negeri.
Keunggulannya terletak pada pembatasan calon pembeli yang diinginkan di wilayah tertentu oleh penggunanya.
Dengan demikian, orang-orang di sekitar kamu bisa tahu tempat kamu melakukan usaha. Di samping itu, Google Bisnis juga bisa mengetahui lokasi tempat usaha dan terdapat review dari para pembeli yang sudah pernah berkunjung.
8. Sirclo
Mau jualan online tanpa modal dengan mudah? Coba aplikasi Sirclo. Di sini tersedia terdapat template, sebagaimana web marketplace, sehingga kamu dapat bertransaksi jual beli secara mudah.
Menariknya lagi, kamu pun dapat membuat website dengan gratis alias tanpa harus menyewa domain.
Bukan itu saja, aplikasi ini juga memungkinkan kamu untuk menjual produk yang dijual di marketplace besar.
9. Usaha Belajar
Aplikasi lainnya yang bisa kamu coba adalah Usaha Belajar. Keunikannya adalah aplikasi ini hanya diperuntukkan bagi pelajar yang hendak memulai bisnis kecil-kecilan tanpa perlu modal besar.
Jenis-jenis bisnis yang digeluti para pelajar di aplikasi ini mulai dari jual token, pulsa, voucher game, data internet, hingga langganan aplikasi film.
10. Milkshake.app
Ini adalah aplikasi baru yang membantu kamu untuk membuat website di dalam profil media sosial, utamanya Instagram.
Selayaknya sebuah website profesional, di sini kamu bisa memasukkan kalimat, foto-foto, hingga musik yang ingin didengarkan.
Di samping itu, kamu pun bisa menjual barang-barang secara online tanpa mengeluarkan modal besar sebab aplikasi ini bisa dipakai secara cuma-cuma.
Tips Memulai Jualan Online tanpa Modal
Jika kamu ingin memulai jualan daring tanpa modal maka ada beberapa tips yang perlu kamu ketahui, antara lain sebagai berikut.
1. Promosi di Media Sosial
Tips pertama adalah kamu bisa mempromosikan barang di media sosial. Misalnya saja, kamu bisa mempromosikan barang yang dijual di marketplace Facebook.
2. Pastikan Barang yang akan Dipasarkan
Kedua, kamu harus memastikan terlebih dahulu barang apa yang akan dipasarkan. Dalam hal ini, kamu harus tahu kualitas produk kamu dan perbedaannya dengan kompetitor.
Dengan demikian, kamu pun nantinya bisa dengan mudah menentukan harga yang lebih layak bagi barang tersebut.
3. Tentukan Target Pasar
Menentukan target pasar adalah tips lainnya yang tidak boleh terlewatkan. Misalkan kamu adalah penjual skincare dengan target pasar anak muda.
Lebih spesifik lagi, target kamu adalah anak muda yang mengalami permasalahan pada kulit muka. Dengan menentukan target pasar, produk yang kamu pasarkan akan lebih cepat laku.
4. Menemukan Supplier Terpercaya
Terakhir, kamu juga harus menemukan supplier terpercaya sehingga produk kamu terjamin kualitasnya.
Kamu bisa mulai dengan memilih mana supplier yang punya produk beragam. Dengan kian beragamnya produk, kemungkinan untuk terjual secara mudah pun lebih besar.
Nah, itulah tadi ulasan terkait daftar aplikasi jualan online tanpa modal yang direkomendasikan untukmu.
Jika kamu sedang mencari pendapatan pasif, misalnya, maka jualan online tanpa modal ini dapat menjadi solusinya. Selamat mencoba.