duniafinansial.com — Estimasi atau perkiraan ongkos bongkar silinder head mobil di bengkel penting diketahui oleh para pemilik mobil. Berapa ongkosnya?
Perlu dipahami terlebih dahulu, silinder head mobil merupakan komponen yang berada di atas blok silinder yang dihubungkan dengan baut khusus.
Biasanya, silinder head mobil terbuat dari paduan aluminium yang didesain untuk menahan tekanan tinggi yang dihasilkan sepanjang proses pembakaran di ruang mesin.
Sebagaimana blok silinder, kepala silinder ini berperan penting dalam proses pembakaran guna mengoptimalkan performa mesin mobil.
Kalau kamu mendapati gejala kerusakan di kepala silinder maka sebaiknya segera bawa mobil kamu ke bengkel terdekat untuk memperoleh perbaikan yang diperlukan.
Akan tetapi, sebelum membawa mobil tersebut ke bengkel, ketahui terlebih dahulu estimasi atau perkiraan biaya bongkarnya dalam ulasan berikut ini.
Estimasi Ongkos Bongkar Silinder Head Mobil
Pada dasarnya, estimasi ongkos bongkar silinder head mobil di bengkel akan lebih terjangkau ketimbang biaya yang mesti dikeluarkan apabila mobil overheating parah.
Kalau kamu mengganti packing silinder head maka kamu akan mampu menghemat biaya dengan beberapa cara, di antaranya dengan membeli komponen cylinder head di marketplace.
Adapun harga packing cylinder head sendiri bervariasi, yaitu mulai dari Rp350 ribuan sampai dengan Rp5 jutaan, sesuai dengan jenis dan merek mobilmu.
Jika sudah membeli komponen yang dibutuhkan maka selanjutnya kamu bisa membawa mobil tersebut ke bengkel untuk mengganti komponen yang rusak.
Lazimnya, tarif atau ongkos jasa teknisi untuk perbaikan silinder head ini juga bervariasi, yaitu sekitar Rp200 ribu—Rp500 ribu, bergantung pada kebijakan dan tarif yang diterapkan oleh setiap bengkel.
Faktor yang Mempengaruhi Biaya Bongkar Silinder Head Mobil
Ketimbang biaya ganti oli mesin mobil, tentunya biaya bongkar silinder head mobil terbilang lumayan terjangkau.
Berikut ini adalah faktor yang mempengaruhi biaya bongkar silinder head mobil yang perlu diketahui.
1. Desakan Harus Segera Ganti Gasket
Adanya komponen yang rusak dan sulit untuk diprediksi merupakan peristiwa yang kerap kali terjadi ketika berkendara.
Lantaran kejadian itu sulit terprediksi, boleh jadi biaya servis mobil yang akan dikeluarkan nantinya menjadi lumayan mahal.
Adapun perkiraan biaya bongkar silinder head mobil yang diperlukan pada waktu mendesak ini adalah sekitar Rp600 ribu—Rp3 juta.
Meski demikian, boleh jadi pula biaya ganti packing silinder head ini bisa di bawah Rp600 ribu atau bahkan mencapai Rp5 juta, bergantung pada harga packing silinder head atau tingkat kerusakannya.
2. Harga Packing Silinder Head
Murah atau mahalnya biaya ganti packing ini juga akan ditentukan oleh harga packing silinder head itu sendiri.
Hal itu karena meski sama-sama mobil Avanza, misalnya, tetapi biaya bongkar silinder head mobil Avanza yang satu dengan tipe mobil Avanza yang lainnya boleh jadi akan berbeda.
Faktor yang berpengaruh terhadap harga packing silinder head, antara lain jenis dan tipe mobil, harga komponen gasket dari supplier, harga jual komponen, serta kualitas barang.
Perbedaan juga terdapat pada jenis packing silinder head mobil untuk mobil keluaran terbaru dan keluaran tahun tua.
Maka dari itu, khusus untuk kasus ketika mobil memerlukan packing mesin khusus, biaya ganti packing silinder head mobil akan menjadi lumayan besar.
Oleh sebab itu, kamu perlu memberi informasi lengkap kepada mekanik seperti jenis mobil kamu, tipe mobil atau tahun produksi mobil agar mekanik bisa merekomendasikan packing silinder head mobil yang tepat.
Faktor lainnya yang menentukan tinggi rendahnya harga packing silinder head, yaitu ketersediaan packing silinder itu di bengkel.
Kalau ternyata ketersediaannya terbatas maka boleh jadi packing silinder ini akan dibanderol pada harga yang lumayan tinggi.
Meski demikian, sebaiknya kamu tidak mengejar harga packing silinder head yang murah dan mengabaikan kualitas komponennya yang jauh dari standar.
Kendati demikian, juga tidak menutup kemungkinan bahwa ada sejumlah produk non original yang berkualitas tinggi.
3. Tingkat Kerusakan Gasket Cylinder
Faktor pendukung lainnya yang menentukan tinggi rendahnya biaya bongkar silinder head mobil adalah tingkat kerusakan gasket cylinder.
Kalau oli telah merembes, bahkan hingga menetes masuk ke ruang blok mesin, maka bisa dipastikan bahwa biaya ganti packing silinder head mobil kamu akan semakin mahal.
4. Metode Perbaikan Mobil
Metode perbaikan mobil ini berarti bahwa ketika packing silinder head mobil kamu rusak cukup berat dan kamu hanya punya 2 pilihan: memperbaiki dan mengganti seluruh komponen mobil atau hanya sebagian.
Mekanik sendiri pastinya akan menyarankan kamu untuk melakukan penggantian gasket silinder secara menyeluruh.
Namun, kalau kamu masih ragu maka kamu dapat mengganti sebagian komponen saja. Selanjutnya, kamu bisa membawa mobil ke bengkel terpercaya yang menjadi langganan servis mobilmu.
Ciri-ciri Silinder Head Mobil Rusak
Adapun sebelum packing silinder head mobil rusak sedemikian parah, sebaiknya kamu lakukan pendeteksian dini.
Pasalnya, kalau kamu tidak mengenali tanda packing silinder head mobil yang rusak maka kamu akan mengeluarkan biaya ganti packing silinder head mobil yang mahal.
Sebagai gambaran, di bawah ini adalah ciri-ciri packing silinder head mobil yang rusak yang perlu diketahui:
- Keluar asap berwarna putih yang mengepul dari knalpot
- Mesin mobil selalu mengeluarkan suhu panas yang berlebihan atau overheating
- Terlihat kebocoran air radiator yang berasal dari bawah manipol
- Karena kebocoran tersebut yang membuat air radiator cepat habis
- Terdapat kandungan minyak pada air radiator
- Tampak gelembung udara di dalam tangki radiator
- Oli mesin tampak berwarna kecoklatan dan mengental
- Performa dan kompresi mesin mobil menurun
Demikianlah ulasan lengkap terkait ongkos bongkar silinder head mobil yang penting untuk diketahui.