duniafinansial.com — Hampir semua hal bisa mudah dilakukan pada era saat ini. Salah satu yang populer adalah aplikasi buat transfer uang lewat HP (handphone).
Seperti diketahui, aktivitas transfer uang yang sering kali dilakukan lewat Anjungan Tunai Mandiri/Automatic Teller Machine (ATM), sekarang bisa berlangsung di genggaman tangan.
Perkembangan teknologi yang demikian pesat telah memberikan efisiensi terkait cara transfer uang, yakni dengan hadirnya aplikasi transfer uang. Bahkan, saat ini juga bisa transfer uang ke luar negeri dengan mudah!
Lantas, apa saja rekomendasi aplikasi buat transfer uang lewat HP yang bisa dicoba? Berikut ini ulasan selengkapnya yang perlu diketahui.
Sekilas tentang Aplikasi Transfer Uang
Pada dasarnya, aplikasi transfer uang adalah sebuah aplikasi yang memudahkan siapa saja untuk mentransfer atau bertransaksi mengirimkan maupun menerima uang secara online di HP.
Dengan hadirnya aplikasi ini, kamu pun bisa mengirim dan menerima uang dengan mudah tanpa perlu mendatangi mesin ATM.
Menariknya lagi, bahkan juga ada sejumlah aplikasi transfer dana yang tidak membebankan biaya admin sama sekali dalam proses transfer lewat aplikasi mereka!
Aplikasi buat Transfer Uang lewat HP
Di tengah maraknya aplikasi transfer dana yang tersedia saat ini, ada beberapa rekomendasi terbaik yang penting untuk diketahui, antara lain sebagai berikut:
1. PayPal
Di urutan pertama rekomendasi aplikasi buat transfer uang lewat HP adalah aplikasi PayPal. Aplikasi ini bahkan menjadi salah satu aplikasi transfer dana berskala global yang sangat populer hingga saat ini.
Melalui PayPal, kamu bisa transfer dan menerima uang ke luar negeri. Caranya cukup dengan registrasi via email lalu hubungkan dengan kartu debit yang dimiliki.
Sebagai informasi, jika kamu menggunakan PayPal untuk transfer uang maka biaya transaksinya akan ditanggung oleh si penerima uang.
2. DANA
Pada sektor dompet digital, ada aplikasi pengiriman uang yang sangat terkenal di Indonesia, yaitu DANA. Fitur yang tersedia di DANA bisa kamu manfaatkan untuk mentransfer uang ke rekening bank.
Menariknya lagi, seluruhnya bisa kamu lakukan tanpa dikenakan biaya admin! Nah, di DANA, kamu bisa mentransfer uang dengan gratis sampai dengan 10 kali transaksi per bulan. Besaran atau minimum limit transfer menggunakan DANA adalah sebesar Rp50.000.
3. LinkAja
Dompet digital lainnya yang bisa digunakan untuk mentransfer uang adalah LinkAja. Di aplikasi ini, tersedia fitur transfer uang dengan besaran minimal transfer, yakni Rp10.000.
Uniknya, di LinkAja tidak dikenakan biaya admin untuk transfer uang. Bagi yang ingin merasakan beragam fitur transfer bank dan lainnya, silakan mengupgrade aplikasi LinkAja ke full service.
4. Flip
Selanjutnya ada aplikasi Flip yang juga populer belakangan ini. Flip merupakan sebuah aplikasi transfer dana yang khusus untuk mengirim uang.
Sama halnya dengan beberapa aplikasi sebelumnya, transfer uang melalui Flip juga bebas biaya admin. Jika ingin menggunakan aplikasi Flip maka kamu bisa memilih rekening bank sesuai dengan bank yang akan ditransfer.
Nantinya, kamu bisa mentransfer uang ke bank milik Flip yang sejenis dengan bank yang akan ditransfer dengan menambah kode unik dibelakang nominal.
Kemudian, aka nada langkah verifikasi dari Flip, lalu uang pun ditransfer ke rekening bank tujuan kamu tadi.
5. OVO
Aplikasi transfer uang berikutnya yang juga bisa kamu coba adalah OVO. Adapun OVO merupakan layanan dompet elektronik yang dapat dimanfaatkan untuk melakukan pengiriman uang ke bank maupun ke sesama pengguna aplikasi ini.
Jika kamu ingin memakai layanan ini maka kamu mesti mengupgrade OVO ke OVO Premier. Caranya, yaitu memverifikasi kartu identitas (missal KTP/SIM), lalu melakukan foto selfie. Jika semua proses itu selesai maka pengguna bisa melakukan transfer uang.
6. Wise
Kemudian, aplikasi yang juga bisa kamu coba untuk transfer uang adalah Wise. Dengan aplikasi Wise, kamu bisa mentransfer dana ke bank, baik dalam maupun luar negeri.
Namun, saat menggunakan aplikasi ini, kamu harus membayar biaya admin untuk transfernya, apalagi kalau dananya memakai kurs yang berbeda.
7. Transfez
Aplikasi transfer dana selanjutnya yang tidak kalah menarik adalah Transfez. Melalui aplikasi ini, kamu bisa mengirim dan menerima uang dari 47 negara.
Bahkan, prosesnya hanya dalam waktu 10 menit lho! Sementara itu, untuk biaya adminnya sendiri tergolong murah.
Di samping dapat mentransfer uang, melalui aplikasi ini pun kamu bisa membeli dan membayar tagihan. Praktis, bukan?
Manfaat Menggunakan Aplikasi Transfer Uang
Selain memudahkan dalam bertransaksi keuangan, pada dasarnya ada sejumlah manfaat lainnya dari aplikasi transfer dana. Berikut ini manfaat lainnya yang penting untuk diketahui.
1. Hemat
Pertama, tentu saja aplikasi ini akan lebih hemat karena hampir tidak ada pungutan biaya admin. Kamu pun bisa melakukan transaksi transfer antar bank dengan lebih mudah.
Hal ini berbeda dengan saat kamu mentransfer uang melalui mesin ATM. Pasalnya, kamu pastinya akan dikenakan biaya admin.
Tentu saja, hal ini akan sangat membantu bagi mereka yang memang sering mentransfer uang sehingga menjadi lebih hemat dari sisi biaya.
2. Memperoleh promo
Manfaat berikutnya adalah saat menggunakan aplikasi transfer dana, kamu berkesempatan untuk memperoleh beragam promo menarik.
Bahkan, di sejumlah event, aplikasi transfer dana menghadirkan promo berupa diskon atau cashback bagi para pengguna.
3. Praktis top up dompet digital
Selanjutnya, kamu juga bisa merasakan manfaat berupa kepraktisan dalam melakukan top up dompet digital.
Di samping akan lebih hemat dari sisi biaya admin, kamu pun bisa melakukan top up dompet digital untuk berbelanja online maupun isi pulsa.
4. Tidak perlu mendatangi ATM
Terakhir, kamu juga akan merasakan manfaat berupa tidak perlu mendatangi ATM hanya untuk mentransfer dana.
Dengan aplikasi transfer, kamu dapat melakukan pengiriman dan menerima dana langsung dari genggaman tangan.
Nah, demikianlah ulasan terkait rekomendasi aplikasi buat transfer uang lewat HP yang penting untuk diketahui, termasuk segudang manfaatnya.
Mulai saat ini, kamu bisa memanfaatkan berbagai rekomendasi aplikasi transfer dana di atas untuk memudahkan kamu dalam transaksi keuangan sehari-hari. Selamat mencoba!