Berapa Bunga Shopee Pinjam jika Telat Bayar 1 Hari?

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:19:20 WIB
Ilustrasi bunga Shopee Pinjam jika telat bayar (Foto: Canva Pro)

duniafinansial.com — Berapa bunga Shopee Pinjam jika telat bayar? Pertanyaan ini kerap datang dari mereka yang ingin mengajukan fitur Shopee Pinjam dari Shopee.

Sebagai informasi, Shopee Pinjam atau yang biasa disingkat SPinjam adalah produk pinjaman tunai bagi para pengguna Shopee. Pengajuannya pun relatif mudah dan aman.

Nantinya, jika pengajuan disetujui maka dana akan langsung ditransfer ke rekening pribadi pengguna.

Untuk limit awal dari Shopee Pinjam, yaitu Rp200.000 dan maksimal Rp15.000.000. Shopee Pinjam terjamin aman sebab dikelola langsung oleh PT Lentera Dana Nusantara serta diawasi langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

Nah, untuk mengetahui berapa bunga Shopee Pinjam jika telat bayar, simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Perbedaan Shopee Pinjam dengan Shopee PayLater

Hingga saat ini, masih ada yang salah mengira bahwa Shopee Pinjam dan Shopee PayLater adalah fitur yang sama di platform Shopee.

Padahal, sebenarnya kedua jenis fitur di aplikasi Shopee ini berbeda. Adapun Shopee PayLater atau juga disebut SPayLater dapat dimanfaatkan untuk belanja online di aplikasi Shopee, lalu pengguna bisa membayarnya di kemudian hari.

Dalam hal ini, Shopee PayLater juga tidak menyediakan dana tunai atau uang cash bagi penggunanya.

Di lain sisi, Shopee Pinjam merupakan jenis layanan pinjaman online langsung cair dari Shopee. Pinjaman ini akan langsung ditransfer ke rekening bank pengguna. Untuk tenornya adalah 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan.

Bunga Shopee Pinjam jika Telat Bayar

Sebagai informasi, pembayaran cicilan Shopee Pinjam diberikan batas waktu hingga tanggal 5 per bulannya. 

Nah, denda atau bunga Shopee Pinjam akan dikenakan kepada pengguna yang telat membayarkan cicilannya dari batas waktu tersebut.

Perlu diketahui, bunga Shopee Pinjam jika telat bayar adalah sebesar 5% dari jumlah pinjaman. Bagi kamu yang memiliki pinjaman di SPinjam sebesar Rp5 juta, misalnya, lalu telat membayar satu hari saja, maka kamu akan dikenakan denda mencapai Rp250 ribu.

Di samping bunga Shopee Pinjam, pihak Shopee juga akan memberikan sanksi lain bagi peminjam yang enggan membayar tagihannya lebih dari 30 hari (1 bulan), di antaranya data pengguna hingga kerabatnya yang akan disebarluaskan.

Cara Bayar Denda Keterlambatan Shopee Pinjam

Perlu diketahui, kamu tetap bisa membayar tagihan bulan sebelumnya apabila tagihan SPinjam kamu terakumulasi dengan tagihan bulan selanjutnya. Berikut ini panduannya:

  • Buka dan masuk ke aplikasi Shopee
  • Lalu klik tab “Saya”, kemudian dilanjutkan dengan memilih “SPinjam”
  • Silakan memilih “Bayar”
  • Di situ, kamu dapat mengubah jumlah atau menghapus centang pembayaran tertentu untuk membayar sebagian
  • Lanjutkan dengan memilih “Pilihan Pembayaran” untuk memilih metode pembayaran yang ingin digunakan
  • Silakan memilih “Bayar Pinjaman”
  • Selesai! Transaksi sudah berhasil dilakukan

Tanggal Jatuh Tempo Pinjaman di Shopee Pinjam

Sudah tahu kan berapa bunga Shopee Pinjam? Selanjutnya, untuk mengetahui tanggal jatuh tempo pinjaman di Shopee Pinjam, silakan simak tabel di bawah ini.

Tanggal Pengajuan Pinjaman

Jatuh Tempo

Contoh

Tanggal 1—28

Tanggal yang sama (di bulan berikutnya) dengan tanggal pengajuan pinjaman

  • Tanggal pengajuan pinjaman: 5 Mei 2024
  • Tenor pinjaman: 3 bulan
  • Jatuh tempo: 5 Juni 2024, 5 Juli 2024, 5 Agustus 2024

Tanggal 29, 30, 31

Tanggal 1 di bulan berikutnya

  • Tanggal pengajuan pinjaman: 30 Mei 2024
  • Tenor pinjaman: 3 bulan
  • Jatuh tempo: 1 Juli 2024, 1 Agustus 2024, 1 September 2024

Cara Menggunakan Shopee Pinjam

Untuk menggunakan layanan Shopee Pinjam, sebelumnya kamu bisa melakukan registrasi via aplikasi Shopee. Kemudian, kamu bisa mengaktifkan pinjaman online langsung cair dari SPinjam dengan panduan sebagai berikut:

  • Buka dan masuk ke aplikasi Shopee
  • Selanjutnya, silakan klik tab “Saya”
  • Lanjutkan dengan memilih “SPinjam”
  • Silakan klik “Aktifkan Sekarang”
  • Berikutnya, isi kode verifikasi (OTP)
  • Lalu klik “Lanjut”
  • Silakan upload foto KTP dan foto selfie wajah
  • Masukkan data diri sesuai KTP pemilik akun aplikasi Shopee
  • Kalau sudah selesai maka kamu tinggal menunggu proses persetujuan dari aplikasi Shopee
  • Selesai!

Syarat dan Cara Menonaktifkan Shopee Pinjam

Meski memiliki banyak manfaat, nyatanya tetap ada sejumlah pengguna yang pada akhirnya ingin menonaktifkan layanan Shopee Pinjam ini.

Hal itu biasanya terjadi karena pengguna merasa berat untuk membayar cicilan setiap bulan. Di samping itu, pertimbangan lainnya adalah adanya bunga atau denda yang lumayan tinggi.

Nah, jika kamu ingin menonaktifkan Shopee Pinjam maka simak terlebih dahulu persyaratannya berikut ini.

Syarat Menonaktifkan Shopee Pinjam

  • Memiliki akun Shopee yang aktif atau tidak sedang ditangguhkan
  • Pastikan kamu tidak memiliki tagihan berjalan di Shopee Pinjam atau layanan Shopee lainnya
  • Pastikan tidak ada transaksi pembelian atau penjualan yang belum selesai
  • Pastikan nomor handphone kamu aktif

Cara Menonaktifkan Shopee Pinjam

Setelah mengetahui persyaratannya, selanjutnya kamu bisa menonaktifkan layanan Shopee Pinjam dengan cara seperti berikut ini:

  • Buka dan masuk ke aplikasi Shopee
  • Pastikan kamu telah login ke akun Shopee yang akan dinonaktifkan Shopee Pinjam-nya
  • Silakan menuju bagian profil Shopee. Caranya, ketuk ikon “Profil” atau “Saya” di pojok kanan bawah di tampilan utama aplikasi Shopee
  • Selanjutnya, gulir atau scroll hingga menemukan menu “Pusat Bantuan Shopee”
  • Kemudian, silakan memilih email di menu “Pusat Bantuan Shopee” tersebut
  • Isilah formulir dengan memilih sebagai Pembeli
  • Lalu pilih layanan “SPayLater & SPinjam”
  • Lanjutkan dengan mengisi username akun Shopee yang akan dinonaktifkan layanan Shopee Pinjam-nya
  • Setelahnya, silakan mengajukan penghapusan atau proses menonaktifkan Shopee Pinjam dengan memberikan keterangan di kolom deskripsi
  • Kalau sudah memberikan informasi penonaktifan SPinjam maka silakan kirim pengajuan itu kepada pihak Shopee. Caranya, ketuk tombol “Kirim” yang ada di bagian bawah
  • Jika email telah terkirim maka silakan menunggu pihak Shopee membalas email itu. Adapun jangka waktu email akan dibalas adalah 1 hingga 3 hari kerja
  • Kalau sudah memperoleh email balasan maka silakan segera melakukan konfirmasi
  • Lalu, silakan menunggu proses hingga pihak Shopee menonaktifkan layanan SPinjam kamu. Biasanya, proses ini akan memakan waktu hingga 7 hari kerja
  • Kalau sudah berhasil maka kamu pun akan memperoleh konfirmasi dari pihak Shopee
  • Selesai!

Nah, itulah tadi ulasan terkait bunga Shopee Pinjam jika telat bayar yang perlu kamu ketahui sebagai pengguna fitur platform Shopee yang satu ini.

Pastikan untuk membayar cicilan pinjaman kamu sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan agar kamu tidak terkena denda atau bunga Shopee Pinjam.

Terkini